TEAM KREATIF SMAN 4 SIAK

Mading sekolah

Diposting oleh Tim Kreatif SMAN 4 SIAK Selasa, 26 Oktober 2010

Mading sekolah adalah salah satu kegiatan ekstrakulikuler siswa dalam mengembangkan diri mereka di bidang tulis menulis dan memberikan informasi. Diantara begitu banyak media pemberitaan yang bersifat elektronik, salah satu yang masih eksis di sekolah-sekolah terutama di Sekolah dasar adalah mading ini.  Dalam beberapa observasi selama di sekolah-sekolah selalu ditemukan mading yang kurang diperhatikan dengan baik. ada kalanya isinya sampai satu tahun tidak berubah, ada yang usang karena hujan dan matahari, ada yang isinya adalah puisi semua, lalu ada yang isinya peraturan sekolah. kalau dilihat dari kondisinya seperti ini, sebenarnya keberadaan mading untuk mengembangkan kemampuan anak memang terabaikan. 
Banyak hal berperan dalam keberlangsungan atau keberadaan mading, namun terpenting adalah peran dan dukungan guru di sekolah. Anak-anak tidak dengan sendirinya berinisiatif, harus ada lingkungan yang mendorong mereka untuk berkiprah. Dalam suatu kesempatan bertemu dengan anak-anak, memang pemahaman mereka tentang Mading adalah sebatas menempelkan karya mereka. Nah, jadilah untuk tetap mengembangkan keberadaan mading kita ber-eksplorasi tentang mading dengan mereka.
Mading dalam eksplorasi dengan mereka ternyata harus ada komponen
  • judul mading
  • berita
  • tanggal terbit
  • gambar lucu atau menarik
  • warna-warni
  • ada puisinya
Berdasarkan eksplorasi tersebut, mereka lalu diminta membuat layout Mading sekolah. Awalnya mereka kaget dan takut tidak jadi. Lalu kita jelaskan, bahwa segala yang ada di mading merupakan karya kreasi, gabungan karya sendiri dan  inovasi dari sumber media lain seperti koran. Mereka agak lega. Setelah melihat-lihat koran, mereka juga berkembang inisiatif untuk layout seperti halaman depan koran. Hasil kerja layout tersebut kemudian dipresentasikan dan dicermati kekurangannya. Selanjutnya hasil tersebut yang kemudian menjadi bahan buat anak-anak membuat mading sendiri di sekolahnya. Hasilnya sangat kaya kreasi. Terutama bila team di sekolah tersebut anak-anaknya mampu berkomunikasi team dan berbagi tugas.

Cara Mudah Membuat Blog Di Blogger

Diposting oleh Tim Kreatif SMAN 4 SIAK

Hai semuanya.... Selamat datang di blogku yang biasa-biasa aja ini ya.... di postingan ini saya mau sharing tentang cara membuat blog di blogspot atau biasa di sebut blogger. O iya, kenapa saya memilih membuat blog di blogspot ketimbang wordpress??? karena kata orang-orang membuat blog di blogspot lebih mudah dan asyik. Oke deh langsung aja menuju TKP oke.....

pertama-tama buat dulu alamat E-mail baru, Jangan di campur sama E-mail pribadi ya.... saya sarankan buat E-mail di gmail.com aja, karena menurut orang yang sudah ahli dalam dunia blogging gmail itu lebih SEO(Search Engine Optimization) friendly atau bahasa indonya lebih deket sama mesin pencari seperti Google, Yahoo, Dan masih banyak lagi mesin pencari di dunia ini tapi yang lebih populer adalah mesin pencari seperti yang saya sebutkan di atas. Loh kok jadi ngomongin mesin pencari ya.. hehehehe....

Oke setelah anda mempunyai Akun E-mail di gmail langkah selanjutnya adalah masuk ke situsnya blogspot di Blogger.com tapi jangan keluar dulu dari akun Email anda ya, setelah itu maka akan muncul website seperti gambar di bawah:










Kemudian Klik Create Blog atau Buat Blog Setelah itu, beri nama Blog anda dengan cara mengisi form yang telah disediakan:

1. Judul Blog
Diisi dengan judul yang akan Anda pakai, misalnya Catatan Niken


2. Alamat BlogAnda bisa memilih kata yang cocok dan sesuai keinginan anda untuk menjadi alamat blog anda (URL). Jika tidak tersedia, pilih alamat yang lain sampai ada.Kemudian tulis verifikasi kata dan klik Lanjutkan seperti gambar di bawah:








3. Kemudian anda akan disuruh memilih template/tema, Tenang saja nanti masih bisa di rubah kok










4. Setelah selesai memilih template klik tombol LANJUTKAN dan...... Brummmm......????????








Akhirnya anda selesai juga buat blog, Langkah selanjutnya silahkan lakukan pemostingan, dan juga percantik blog anda dengan pernak-pernik, Baca Artikel yang ada di kategory/Label Tutorial Blogger. Setelah itu anda bisa membuat blog anda menjadi weblog penghasil uang.





Selamat mencoba dan Moga Bermanfaat Team Krearti Sman Fo siak